Home » , , » Kelebihan Dan Kekurangan HTC One Mini

Kelebihan Dan Kekurangan HTC One Mini

HTC telah menyiapkan smartphone terbaru yang akan bersaing dengan Samsung Galaxy S4 Mini dengan nama HTC One Mini. Spesifikasi smartphone ini telah muncul di internet.

Smartphone terbaru HTC ini jika dilihat sekilas mirip dengan HTC One. Tetapi, sebanarnya HTC One Mini memiliki layar dan dimensi yang lebih kecil. Meski demikian, Smartphone terbaru HTC ini telah dibekali fitur unggulan yang juga dimiliki oleh HTC One.

Melihat spesifikasi HTC One Mini yang terbilang tinggi, menjadikan Galaxy S4 Mini akan mendapat lawan yang cukup tangguh. HTC One Mini ini mengusung teknologi yang dimiliki HTC One seperti kamera Ultrapixel dan speaker BoomSound plus Beats Audio. Kamera HTC One Mini ini diklaim mampu merekam video HD 1080p.

HTC One Mini mengusung layar berukuran 4,3 inci dengan resolusi HD 720p atau 1280 x 720 piksel. Sedangkan sistem operasi yang diusung adalah Android 4.2.2 Jelly Bean dengan antarmuka HTC Sense 5.0.

HTC One Mini ini ditenagai prosesor dengan chipset Qualcomm Snapdragon 400 MSM8930 yang mengusung prosesor Krait dual-core berkecepatan 1,4GHz yang dipadukan dengan GPU dari Adreno 305 dan memori RAM sebesar 2GB. Sedangkan untuk memory internalnya sebesar 16GB namun tak ada keterangan mengenai ada tidaknya slot microSD.

Kelebihannya HTC One Mini ini adalah terlihat lebih elegan sementara  kekurangannya adalah baterai pada HTC One Mini tidak dapat dilepas sehingga menyulitkan pengguna yang tak akan dapat mengganti baterai sendiri jika rusak. Apalagi baterai yang diusung oleh HTC One Mini ini kabarnya berkapasitas kecil, yakni 1700mAh.
(sumber: VR-Zone)

0 comments:

Posting Komentar

advertisement