Home » , » Cara Mudah Menghindari Bahaya Radiasi Ponsel

Cara Mudah Menghindari Bahaya Radiasi Ponsel

Sekarang ini kekhawatiran akan radiasi yang ditimbulkan karena ponsel telah menghantui banyak orang. Memang menurut para ahli, sinyal radio yang dikeluarkan oleh ponsel bersifat karsinogenik dan disebut-sebut bisa memicu kanker.

Bahkan kabar yang beredar pun mengatakan bahwa sinyal tersebut dapat \menimbulkan berbagai penyakit lainnya dengan gejala yang muncul dari gangguan radiasi ponsel seperti pusing, susah tidur, parkinson, tumor otak, dan lainnya. Namun sampai saat ini Ilmu kedokteran masih memunculkan pro kontra terkait bahaya tersebut.

Meskipun masih menimbulkan pro dan kontra terhadap bahaya ponsel, Namun tak ada salahnya jika kita sebagai pengguna perangkat tersebut untuk melakukan langkah pencegahan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, yaitu:

1. Gunakan wired headset.
Gunakanlah headset terutama bagi anda yang sering menelepon dalam jangka waktu yang lama. Penggunaan headset sangat signifikan membantu mengurangi radiasi ke otak.

2. Aktifkan Fitur flight.
Fitur ini memang dibuat untuk mematikan pancaran sinyal pada saat ponsel digunakan dalam penerbangan. Dengan mengaktifkan fitur tersebut maka secara otomatis radiasi akan terhenti. Coba biasakan untuk mengaktifkan pada malam hari ketika mau tidur.

3.Matikan ponsel saat tidur.
Ini merupakan cara yang paling aman, Jika anda khawatir alarm tidak berbunyi saat ponsel dimatikan, jangan khawatir karena bagi sejumlah ponsel, alarm tetap akan berfungsi meskipun dalam keadaan mati dengan catatan, baterai masih mencukupi

0 comments:

Posting Komentar

advertisement