Meskipun pasar Notebook atau Laptop akhir-akhir ini sedang lesu dikarenakan bersaing dengan Tablet, tidak mengurungkan niat Dell dalam meluncurkan perangkat terbarunya. Dell meluncurkan Laptop seri Inspiron terbaru, yakni Inspiron 14 dan 14R untuk pasar Indonesia.
Kedua notebook itu telah dibekali dengan teknologi terbaru dan diklaim hadir dengan kinerja yang lebih baik serta daya baterai yang lebih tahan lama, Desainnya juga lebih tipis dibanding Inspiron pendahulunya.
Dell Inspiron 14 dan 14R ini sangat cocok untuk kebutuhan komputasi sehari-hari bagi keluarga maupun mahasiswa karena menyuguhkan, kinerja, daya, serta dikemas dalam desain yang ringan dan tipis plus fitur lengkap di dalamnya,.
Notebook terbaru dari Dell ini akan hadir dengan layar 14 inchi beresolusi 1366 x 768 piksel berteknologi True Life dan terdapat beberapa pilihan prosesor, mulai dari Celeron, core i3, hingga i5, serta dipadukan dengan fitur terkini, seperti Bluetooth 4.0, 3 x 3 dual-band wireless berbasis standar Wi-Fi N terkini, HDMI 1.4a..
Baik Inspiron 14 dan 14R dilengkapi speakers stereo dengan Waves MaxxAudio 4 yang telah diperkenalkan pada notebook premium Dell XPS. Untuk sekarang ini Notebook terbaru dari Dell Inspiron 14 dijual dengan harga mulai Rp 3 juta-an. Sedangkan untuk Inspiron 14R harganya mulai Rp7 juta-an.
0 comments:
Posting Komentar