Printer Khusus Smartphone Dari LG


Pada umumnya printer digunakan pada perangkat komputer, Namun baru-baru ini perusahaan gadget asal Korea Selatan yakni LG memperkenalkan sebuah Printer untuk perangkat mobile dengan nama LG Pocket Photo 2.0 'Smart Mobile Printer' sebagai perangkat untuk memudahkan Anda mencetak foto dari smartphone Anda.

lg
Printer ini terhubung dengan smartphone melalui NFC dan Bluetooth dengan handset Android serta iOS. Sehingga, Anda dapat langsung mencetak foto-foto lucu dengan ukuran foto yang dihasilkan adalah 5.1x7.6mm.

Seperti diketahui bahwa sebelumnya perusahaan asal Korea Selatan ini sudah pernah meluncurkan perangkat yang sama. Bedanya, untuk generasi terbaru ini memiliki body 4mm lebih tipis dari pendahulunya. Meski begitu, sama sekali tidak mengurangi kemampuan terbaiknya.

Yang menjadi keunggulan Printer khusus smartphone ini adalah tidak membutuhkan tinta untuk mencetak foto, melainkan menggunakan panas dari bahan kimia yang tertanam langsung pada tiap lembar kertas print.

LG Pocket Photo 2.0 'Smart Mobile Printer' akan tersedia dipasaran dalam pilihan warna pink, putih, dan kuning. Sayangnya, printer untuk smartphone ini baru akan tersedia di kawasan China,. Sayangnya tidak ada keterangan harga yang menyertai pemberitaan ini.
advertisement